Sewaktu TK atau SD mungkin banyak dari kamu yang bercita-cita menjadi pilot. Akan tetapi, setelah beranjak dewasa banyak yang memiliki cita-cita tersebut akhirnya tak tercapai. Tidak apa-apa, game pesawat bisa membuatmu merasakan bagaimana menjadi pilot tanpa harus sekolah pilot atau masuk ke akademi penerbangan.
Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas rekomendasi game pesawat yang bisa kamu mainkan apabila kamu ingin menjadi pilot dadakan. Mau tau apa saja? Yuk, simak!
7 Game Pesawat Terbaik
1. Microsoft Flight Simulator
Apabila kamu penggemar game simulator pesawat, kamu pasti tidak asing dengan nama Microsoft Flight Simulator. Game ini bisa dikatakan sebagai salah satu game simulasi pesawat terbaik dan game dengan usia terpanjang yang pernah ada. Bagaimana tidak? Microsoft Flight Simulator sudah ada sejak 1982 ketika software masih dijalankan melalui sistem DOS.
Nah, di tahun 2020 lalu, Microsoft akhirnya meluncurkan kembali seri game simulasi mereka setelah perilisan game pendahulunya pada tahun 2006. Memang jedanya sangat lama, namun, ketika memainkan game satu ini, pemain akan merasakan pengalaman bermain sebagai pilot yang semakin imersif.
Game ini menyajikan mekanisme yang cukup kompleks, sehingga kamu perlu beradaptasi dan mempelajarinya dalam waktu yang lumayan lama. Namun, dibalik itu semua, kalian bisa menikmati keindahan panorama dari atas langit, karena map yang ada ditangkap secara fotorealistik. Bahkan, dalam game Microsoft Flight Simulator ini, kamu bisa mengitari Jakarta dari sudut pandang pilot.
2. Ace Combat 7: Skies Unknown
Berbeda dengan Microsoft Flight Simulator yang merupakan game simulasi, game satu ini lebih bergaya arcade. Selain itu, game ini adalah game di mana kamu harus menjadi pilot pesawat tempur dan menghabisi lawan-lawanmu. Di dalam permainan, kamu tidak hanya bertarung sendiri, karena kamu akan ditemani oleh wingman yang akan membantumu menjalankan misi.
3. X-Plane
X-Plane merupakan sebuah game simulator pesawat yang menyuguhkan beberapa pilihan pesawat yang tak hanya pesawat komersial saja, melainkan juga pesawat tempur. Di samping itu, untuk memberikan pemainnya kebebasan lebih, X-Plane menawarkan sebuah fitur menarik untuk membuat dunianya sendiri dan juga membangun pesawatnya sendiri.
Baca Juga : Kamu Tahu 5 Game PS1 Keren Ini? Yuk, Nostalgia di Sini!
4. Rise of Flight: The First Great Air War
Apabila game-game simulator pesawat terbang sebelumnya mengusung tema modern dan zaman sekarang, berbeda dengan Rise of Flight: The First Great Air War. Di game ini kamu akan merasakan bagaimana menerbangkan pesawat di era Perang Dunia I.
Selain itu, segala hal yang ditampilkan pada Rise of Flight: The First Great Air War juga sangat mendetail. Kamu akan melihat efek kerusakan apabila pesawatmu dihantam oleh peluru yang ditembakan oleh pesawat musuh.
Untuk memainkan game ini, kamu bisa memilih 3 mode, di antaranya campaign mode, pilot career, dan quick mission mode.
5. Aerofly FS 2 Flight Simulator (2014)
Game pesawat terbang kelima yang bisa kamu mainkan adalah Aerofly FS 2 Flight Simulator. Walaupun tidak setenar Microsoft Flight Simulator, game ini menawarkan pengalaman menjadi pilot secara imersif. Di game ini, kamu tak hanya bisa menerbangkan pesawat, namun juga helikopter. Aerofly FS 2 Flight Simulator ini juga memberikan tutorial yang mengajarkan kamu bagaimana mengoperasikan pesawat terbang layaknya pesawat asli. Bisa dikatakan, kamu bisa mendapatkan pengalaman menjadi penerbang selayaknya pilot berlisensi.
Pesawat-pesawat yang dihadirkan oleh game simulator pesawat ini juga beragam, mulai dari pesawat Boeing 747, Airbus A320, hingga Cessna 172.
6. Microsoft Flight Simulator X: Gold Edition
Ada dua game Microsoft Flight Simulator di sini, yang pertama yang keluar pada tahun 2020, yang ini adalah seri lamanya. Meski game ini termasuk game lama, game yang dirilis tahun 2006 ini tetap menawarkan pengalaman menerbangkan pesawat secara realistis.
Di samping itu, Microsoft Flight Simulator X ini menawarkan segudang pesawat dan juga map yang bisa kamu pilih. Dengan demikian, kamu bisa menghabiskan waktu dengan lebih lama mengitari banyak map di game simulator satu ini.
7. War Thunder
Lagi-lagi game simulator pesawat bertemakan perang di list rekomendasi game pesawat dari kami. Ya, game ini bernama War Thunder. War Thunder merupakan memungkinkan pemainnya untuk bisa bertarung di segala lini, darat, laut, dan udara.
Di sini kamu juga bisa mengendarai pesawat dari segala era, Perang Dunia II, Perang Irak, dan Perang Saudara di Spanyol. Selain bermain game, kamu bisa belajar sejarah melalui game ini.