HP kini semakin serius memproduksi laptop lini gamingnya dengan HP Victus dan HP Omen, meski sebelumnya ada HP Pavilion Gaming 15. Maka, bisa dikatakan HP Pavilion Gaming adalah embrio dari kedua lini gaming tersebut. Mungkin, melihat pesaing-pesaingnya mem-branding laptop gamingnya seperti entitas yang berbeda dibandingkan brand utamanya, HP akhirnya merilis kedua lini gaming-nya tersebut disertai dengan logonya masing-masing.
Nah, bagaimana HP Pavilion Gaming? Sebenarnya, seri Pavilion merupakan seri laptop konsumer, namun karena permintaan laptop HP cukup tinggi, akhirnya mereka memproduksi produk gamingnya yang disematkan nama ‘Gaming’ dibelakangnya. Lantas, bagaimana performa yang ditawarkan laptop ini? Nah, pada kesempatan kali ini, Tombol Media, dalam rubrik Review akan membahas laptop gaming dari HP ini. Penasaran? Yuk, simak!
Baca juga: Review Lenovo IdeaPad Gaming 3 15ARH7 – Asik Buat Gaming & Produktivitas
Spesifikasi HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX
Dimensi/ukuran | 36 x 25.6 x 2.34 cm |
Berat | 2.23 Kg |
Processor | Intel® Core™ i5-11300H (up to 4.4 GHz with Intel® Turbo Boost Technology, 8 MB L3 cache, 4 cores) |
GPU | NVIDIA® GeForce RTX™ 3050 Laptop GPU (4 GB GDDR6 dedicated) |
RAM | 8GB DDR4 |
Storage | 512 GB PCIe® NVMe™ M.2 SSD |
Layar | 39.6 cm (15.6″) diagonal, FHD (1920 x 1080), 144 Hz, IPS, micro-edge, anti-glare, 250 nits, 45% NTSC |
Keyboard | Backlit Chiclet Keyboard |
Desain dan Display HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX
HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX hadir dengan warna hitam yang disertai dengan lampu LED yang bisa dikustomisasi. Secara ukuran, laptop ini tidak terlalu ringkas apabila dibandingkan dengan kompetitornya, bahkan dibandingkan dengan seri Vitus atau Omen, ukuran laptop gaming satu ini tergolong cukup bongsor. Laptop gaming besutan HP ini hadir dengan dimensi 36 x 25.6 x 2.34 cm. Sedangkan untuk bobotnya mencapai 2.23 Kg. Dari profilnya sudah bisa terbayang bahwa ukuran yang dimiliki HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX cukup berat dan besar. Kendati ukurannya cukup besar, laptop ini masih tergolong aman untuk dibawa karena masih bisa dimasukkan ke dalam tas.
Untuk bagian layarnya, HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX hadir dengan layar 15.6 inci dan panel IPS yang dibingkai dengan desain bezel Micro-Edge yang memiliki bagian samping yang tipis. Bagi kami yang cukup stylish dari laptop ini adalah bagian dagu bezelnya. Bagian bawah bezelnya tampak lebih futuristik karena bentuknya tidak hanya kotak saja. Sementara itu untuk panelnya, laptop ini hadir dengan panel IPS dengan gamut warna 45% dan tingkat kecerahan hingga 250 nits. Bagi kami, panelnya tidak begitu baik apabila kamu ingin menggunakannya untuk desain grafis lantaran akurasi warna yang tidak terlalu tinggi.
Kemudian kita beralih pada konektivitas yang ada pada laptop gaming satu ini. HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX hadir dengan sebuah port SuperSpeed USB Type-C dengan kecepatan sinyal 10Gbps, tiga buah port SuperSpeed USB Type-A dengan kecepatan sinyal 5Gbps, sebuah port HDMI 2.0, dan 1 port headphone combo dengan microphone. Bagi kami jumlah port yang diberikan laptop gaming ini cukup untuk kebutuhan produktivitas juga.
Performa HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX
Ini dia yang ditunggu-tunggu, yaitu performa yang ditawarkan oleh HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX. Laptop gaming dari HP ini ditenagai oleh processor Intel Core i5 generasi ke-11, yakni Intel Core i5-11300H. Untuk teknologi, tentu saja processor ini sudah agak lama lantaran processor generasi ke-11 dari intel dirilis pada tahun 2021 silam. Processor ini hadir dengan 4 core dan 8 thread, serta kecepatan clock hingga 4.4 GHz. Bagi kami kecepatan processor ini sudah mendukung kebutuhan komputasi harian maupun produktivitas.
Pada departemen GPU, laptop gaming ini dibekali dengan GPU NVIDIA GeForce RTX 3050 non Ti. Seri ini bisa dibilang seri terbawah RTX 3000, namun untuk performa masih bisa diandalkan untuk kebutuhan gaming AAA pada resolusi Full HD atau 1080p. Untuk RAM-nya secara default terpasang memory RAM DDR4 berkapasitas 8GB. Bagi kami, kamu perlu menambahkan satu keping 8GB agar performanya lebih kencang dan optimal.
Kita beralih pada performa gamingnya. Pada game ringan seperti CS:GO, laptop ini mampu berjalan di frame rate 170-240 fps di resolusi 1080p pada preset Low. Kemudian, pada DOTA 2, laptop ini mampu berjalan pada 85-105 fps di resolusi 1080p dan preset Fastest. Melihat percobaan pada game ringan atau esport, sepertinya kita tak perlu meragukan lagi performanya. Lantas bagaimana dengan game berat?
Ketika dicoba dengan game berat yang usianya sudah 2 tahun seperti Death Stranding, laptop ini mampu mencapai performa yang sangat baik, yakni rata-rata frame rate 80-100 fps dengan DLSS Quality. Sementara pada Assassin’s Creed Valhalla laptop ini hanya mampu mendapatkan frame rate 50-60 fps pada preset Medium di resolusi Full HD.
Suhu dan Daya Baterai
Laptop gaming HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX ini dibenamkan sebuah baterai yang kapasitasnya tidak terlalu besar, yakni hanya 52,5 Wh. Meski kapasitasnya tidak terlalu besar, ternyata baterai laptop ini mampu bertahan dalam waktu yang lama. Dalam pengujian menggunakan PC Mark 10 Modern Office Battery Test, pada konfigurasi Silent Mode dan tingkat kecerahan 50%, laptop ini mampu bertahan hingga 6 jam 46 menit.
Bagaimana dengan suhunya? Melihat suhunya, ketika digunakan untuk bermain game berat seperti Assassin’s Creed Valhalla, suhu CPU yang dihasilkan ada di kisaran 72-76°C. Sedangkan untuk GPU-nya berada di kisaran 73-75°C.
Kesimpulan
Laptop gaming besutan HP ini bisa dikatakan produk yang cukup lama, tepatnya dirilis pada 2021. Akan tetapi, melihat performanya, kami rasa laptop ini masih bisa dijadikan opsi untuk kamu yang ingin memiliki sebuah laptop gaming dengan performa yang menunjang, tanpa harus menguras budget. Tentu saja, ada beberapa hal yang harus kalian korbankan melihat dari spesifikasinya. Untuk kamu yang berminat dengan laptop gaming HP ini, kamu bisa membelinya dengan cek tautan berikut:
—————————————————————————————————————————
Itu dia ulasan tentang salah satu laptop gaming dengan harga yang sangat terjangkau, yakni HP Pavilion Gaming 15 DK2002TX. Bagi kamu yang ingin cari referensi terkait laptop, hp dan membaca artikel terkait review game (konsol, PC, atau mobile), berita game, dan hal-hal menarik seputar game lainnya, kalian bisa terus kunjungi situs, Instagram, Facebook, dan juga Twitter Tombol Media!