[Review] Samsung Galaxy A13 – Gimana Performa Hp 1 Jutaan?

Lintang Ayomi |

Samsung Galaxy A13

Samsung Galaxy A13 merupakan smartphone yang menyasar pada market entry level. Hal tersebut ditandai dengan harga yang dibanderol di kisaran Rp1 jutaan. Selain, hp yang dirilis pada tahun 2022 lalu ini memiliki spesifikasi yang cukup powerful di kelasnya, sehingga apabila disandingkan dengan pesaing-pesaingnya dari negeri Tiongkok, Samsung Galaxy A13 menjadi salah satu opsi sebagai hp gaming untuk para gamers muda yang ingin mabar.

Lantas, bagaimana performa gamingnya sampai-sampai Galaxy A13 digadang-gadang menjadi smartphone gaming yang laris di kalangan anak muda? Nah, pada kesempatan kali ini, Tombol Media akan mengulas seri smartphone dari Samsung satu ini. Mau tahu bagaimana? Yuk, simak!

Baca juga: [Review] Xiaomi Black Shark 4 Pro – Pesaing Berat ROG Phone 5

Spesifikasi Samsung Galaxy A13

Dimensi/ukuran165.1 x 76.4 x 8.8 mm
Berat195 gram
ProcessorExynos 850 Octa-core (8nm) (4×2.0 GHz Cortex-A55 & 4×2.0 GHz Cortex-A55)   
GPUMali-G52
RAM3GB RAM, 4GB RAM, 6GB RAM
ROM32GB, 64GB, 128GB
BateraiLi-Po 5000 mAh
LayarPLS LCD, 6.6 inches, 104.9 cm2 (~83.2% screen-to-body ratio), 1080 x 2408 pixels, 20:9 ratio (~400 ppi density), Corning Gorilla Glass 5
Kamera Belakang50 MP, f/1.8, (5 MP, f/2.2, 123Ëš (ultrawide), 1/5″, 1.12µm + 2 MP, f/2.4, (macro) + 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera Depan8 MP, f/2.2, (wide)
Port Audio3.5mm jack
Port ChargingUSB Type-C 2.0, OTG

Desain dan Ukuran Layar

Sebagai smartphone entry level, secara desain Samsung Galaxy A13 tampil dengan cukup generik. Hp gaming dengan harga Rp1 juta ini memiliki notch cekung di bagian atas. Desain ini sebenarnya sudah cukup kuno melihat sekarang smartphone berlomba-lomba menghadirkan desain tanpa notch.

Seperti yang kita tahu, desain dengan notch tersebut terinspirasi dari iPhone X, yang tadinya menuai banyak hujatan. Lucunya desain seperti ini diaplikasikan oleh banyak smartphone Android dan dikembangkan lagi menjadi seperti apa yang dimiliki oleh Galaxy A13.

Samsung Galaxy A13 Design

Selain itu, untuk display-nya, Galaxy A13 dibekali dengan layar PLS berukuran 6.6 inci dan resolusi 1080 x 2408. Bagi kami, layarnya sudah cukup mengingat hp ini kelasnya berada di jajaran entry level. Sementara itu, untuk ukurannya, smartphone murah dari Samsung ini memiliki dimensi 165.1 x 76.4 x 8.8 mm yang bagi kami cukup nyaman untuk digunakan mabar. 

Bagi yang mencari sebuah smartphone dengan display refresh rate tinggi (120Hz), sayangnya hp Samsung 1 jutaan ini masih belum memiliki spesifikasi tersebut. Tentu saja kita tidak bisa berekspektasi lebih apabila melihat harganya yang sangat terjangkau.

Performa Gaming Cukup untuk Mobile Legends

Pasar esport di dunia semakin berkembang pesat. Dengan demikian, perangkat yang mendukung industri ini, salah satunya smartphone juga semakin banyak opsinya. Ada yang kelas menengah, hingga kelas high-end. Apabila budget mepet tentu ada kelas entry level untuk para pelajar atau mahasiswa yang kegunaannya biasanya hanya untuk kebutuhan sehari-hari seperti berkomunikasi dan main game. 

Maka dari itu, Samsung menyematkan chipset milik mereka sendiri bernama Exynos 850. Chipset yang diproduksi oleh Samsung ini sebenarnya sangat bersaing dengan chipset-chipset di pasaran. Untuk kelas entry levelnya ini cukup bisa diadu dengan kompetitornya. 

Dibandingkan dengan Xiaomi Redmi 10, skor Geekbench untuk performa multi-core smartphone ini masih kalah jauh. Redmi 10 mendapatkan skor di angka 1294. Sementara Galaxy A13 hanya di angka 588. 

Geekbench 5 Multi-Core

Samsung Galaxy A13 Geekbench Multi-Core

Geekbench 5 Single Core

Samsung Galaxy A13 Geekbench Single Core

Pada performa single core-nya, Galaxy A13 hanya mendapatkan skor di angka 153. Pada aplikasi benchmark lain, yakni AnTuTu 9, Galaxy A13 masih di bawah smartphone-smartphone lain, angkanya hanya mencapai di angka 136286.

AnTuTu 9

Samsung Galaxy A13 AnTuTu 9

Performa gaming yang ditawarkan oleh Galaxy A13 sebenarnya sudah cukup untuk memainkan game seperti Mobile Legends. Untuk memainkan PUBG, smartphone ini masih agak berat berjalan pada preset high. 

Samsung Galaxy A13 Mobile Legends

Kapasitas Baterai Besar

Yang menjadi daya tarik dari Galaxy A13 adalah kapasitas baterai yang besar. Samsung menyematkan sebuah baterai tanam berkapasitas 5,000 mAh. Kapasitas baterai ini sangat cukup untuk menonton konten YouTube dan bermain game sekitar 1 jam lebih. 

Kesimpulan

Sebagai smartphone kelas entry level, Galaxy A13 tidak terlalu memberikan performa yang terlalu wah. Akan tetapi, untuk performa gaming dengan preset low – medium, smartphone ini sebenarnya sudah cukup bisa berjalan pada frame rate yang layak, di kisaran 30an fps. Bagi kami, smartphone ini sangat cocok untuk para pelajar dan mahasiswa yang kebutuhannya hanya bermain game, browsing, YouTube, dan berkomunikasi. Bagi kamu yang ingin membeli produk ini, kamu bisa cek tautan di bawah:

—————————————————————————————————————————

Itu dia ulasan salah satu hp gaming entry level yang dibanderol Rp1 – 2 jutaan, Samsung Galaxy A13. Bagi kamu yang ingin membaca artikel terkait review game (konsol, PC, atau mobile), berita game, dan hal-hal menarik seputar game lainnya, kalian bisa terus kunjungi situs, Instagram, Facebook, dan juga Twitter Tombol Media!