Sekarang sudah zamannya SSD laptop digunakan sebagai media penyimpanan utama. Seperti yang kita ketahui SSD memiliki kecepatan transfer yang jauh lebih cepat berkali-kali lipat dibandingkan dengan hard drive, sehingga sangat tepat untuk kebutuhan gaming, maupun harianmu. Apalagi harga Solid-State Drive sudah mulai turun. Selain itu, pilihannya juga sangat banyak.
Namun, karena di pasaran merk dan varian SSD sudah sangat banyak, tentu bagi yang baru ingin membeli Solid-State Drive cukup membingungkan. Nah, pada kesempatan kali ini, Tombol Media akan memberikan rekomendasi 10 SSD laptop terbaik untuk kebutuhanmu. Apa saja itu? Yuk, simak!
Baca juga: Rekomendasi 7 Mouse Gaming Terbaik Kualitas Kelas Atas
7 SSD Laptop Terbaik
1. Samsung 970 EVO Plus
Di kompetisi SSD laptop, Samsung merupakan salah satu nama yang patut dipertimbangkan. Samsung sendiri menghadirkan beberapa varian SSD untuk laptop, dan yang menjadi urutan pertama di artikel ini adalah Samsung 970 EVO Plus. Tentu saja, alasan kami menjadikan produk ini masuk ke urutan pertama SSD terbaik untuk laptop adalah harga dan performa yang ditawarkan.
Produk dari Samsung ini memiliki kecepatan transfer data atau baca/tulis mencapai 3,500MB/s dan 3,300MB/s. Kecepatan transfer data Samsung 970 EVO Plus sangat memuaskan, sehingga kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 1-2 detik untuk booting.
Tentu saja, SSD satu ini hadir dengan platform NVMe yang jauh lebih cepat dibandingkan dengan SATA. Untuk harga, kamu bisa merogoh kocek sebesar Rp1,356,000 untuk kapasitas 1TB.
2. Corsair Force MP510
Untuk urutan kedua, kami tempatkan pada Corsair Force MP510. Bagi yang suka mengikuti perkembangan teknologi komputer, pasti tidak asing dengan nama Corsair. Brand asal Amerika Serikat ini dikenal sebagai brand yang memproduksi beragam produk gaming. Kali ini, Corsair juga ingin unjuk gigi sebagai produsen yang mampu memproduksi SSD berkualitas, yaitu dengan Corsair Force MP510.
SSD untuk laptop besutan Corsair ini memiliki kecepatan baca dan tulis pada 2.600MB/s dan 2.200MB/s. Sementara itu, untuk harga Corsair Force MP510 dibanderol dengan harga Rp1,670,000 untuk kapasitas 960GB.
3. Crucial MX500
Apabila kedua produk sebelumnya merupakan SSD dengan teknologi NVMe, pada urutan ketiga kini kami hadirkan Crucial MX500 yang merupakan SSD SATA. Memang, secara kecepatan, teknologi SATA tidak sekencang M.2, akan tetapi, untuk kebutuhan gaming dan harian, Crucial MX500 sudah sangat cukup.
Kecepatan read 560MB/s dan write 510MB/s menurut kami sudah cukup untuk waktu booting yang singkat. Untuk harganya, Crucial MX500 dibanderol seharga Rp1,190,000 untuk kapasitas 1TB.
4. Adata XPG SX8200 Pro
Bagi sebagian orang, mereka lebih baik memilih SSD SATA dibandingkan yang berbasis NVMe. Pasalnya, Solid-State Drive SATA memiliki harga yang lebih murah dengan kecepatan transfer data yang cukup untuk sehari-hari. Namun, Adata XPG SX8200 Pro menepis hal tersebut karena produk satu ini secara harga bisa bersaing dengan SSD SATA. Untuk kapasitas 1TB, kamu bisa merogoh kocek sebesar Rp2,244,000.
5. Western Digital WD Black SN750
Western Digital atau WD merupakan nama yang sudah menjadi pemain lama di segmen media penyimpanan. Salah satu seri yang paling terkenal akan kecepatannya adalah WD Black. Kali ini Western Digital juga mengeluarkan SSD kencang dengan nama WD Black SN750. Namun, produk satu ini tergolong mahal di kelasnya. Untuk yang 1TB saja, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp2,469,000.
6. Western Digital WD Blue 3D NAND
Kemudian di urutan 6, kami hadirkan WD BLUE 3D NAND. Meski produk ini masih berbasis SATA III, WD BLUE 3D NAND masih bisa mendukung kebutuhan gaming dan produktivitas. Solid-State Drive besutan Western Digital ini tak hanya memiliki kecepatan membaca dan menulis hingga 550MB/s saja, namun juga mampu menghemat daya hingga 25%. Apabila kamu tertarik dengan produk satu ini, kamu bisa membeli versi 1TB seharga Rp1,428,000.
7. Samsung 860 EVO
Produk terakhir yang kami masukkan ke dalam kategori SSD laptop terbaik kali ini adalah Samsung 860 EVO. Apabila 970 EVO tadi berbasis NVMe, untuk 860 EVO ini masih berbasis SATA. Namun, meski secara teknologi lebih lama, Samsung 860 EVO sangat bisa diandalkan. Untuk membeli produk ini, kamu bisa merogoh kocek sebesar Rp1,308,000 untuk kapasitas 1TB.
—————————————————————————————————————————
Itu dia ulasan SSD laptop terbaik untuk kebutuhan gaming dan produktivitas. Bagi kamu yang ingin membaca artikel terkait review game (konsol, PC, atau mobile), berita game, dan hal-hal menarik seputar game lainnya, kalian bisa terus kunjungi situs, Instagram, Facebook, dan juga Twitter Tombol Media!